Cara membuat Bot DCA

Coinsleek

Tanggal Pembaruan Terakhir 2 tahun yang lalu

Strategi DCA adalah strategi sederhana yang dapat memberikan potensi profit yang sangat baik, terutama jika digunakan pada asset yang memiliki kecenderungan bullish dalam jangka panjang.

Strategi ini, apabila dilakukan dengan disiplin (Bot sangat membantu proses ini), mencegah Anda untuk menjadi seorang Nocoiner (sebutan bagi orang yang tidak memiliki BTC - yang biasanya menjadi miserable saat melihat BTC Bull run)


Berikut adalah cara untuk membuat bot DCA pada aplikasi Coinsleek. Bot ini dapat anda gunakan sendiri dan dapat anda sewakan untuk mendapatkan double income.

1. Silakan jalankan aplikasi Coinsleek, lakukan login/register apabila diperlukan. Setelah di menu utama, touch "Buat Bot" 

2. Pilih DCA

3. Selanjutnya memilih “Buat” untuk memulai membuat “Bot” anda.

4. Silahkan pilih “Pair” atau Coin yang mau anda tradingkan menggunakan Bot. Setelah itu silahkan klik “Selanjutnya”.

5. Selanjutnya Anda akan masuk di halaman "General Settings 10304", silahkan memilih “Amount per Order” atau jumlah yang mau anda trading per sekali transaksi. Kemudian pilih “Maximum Orders” atau Jumlah maksimum dalam melakukan open posisi/transaksi. 

- Perlu diketahui bahwa karena faktor pembulatan, terkadang angka order bisa tidak bulat sesuai yang anda tentukan dalam Amount per order.

- Setelah "Maximum Orders" tercapai, Bot tidak akan melakukan order Buy lagi.

Jika sudah, silahkan klik selanjutnya.

6. Pada halaman "Sesuaikan 10305", Anda dapat menentukan berbagai paramater sebagai berikut :

- Minimum Buy Price : Jika diisi, maka Bot tidak akan melakukan pembelian apabila harga coin di bawah angka yang ditentukan

- Maximum Buy Price : Jika diisi, maka Bot tidak akan melakukan pembelian apabila harga coin di atas angka yang ditentukan

- Averaging Down Percentage : Jika diisi, maka Bot akan melakukan pembelian apabila harga coin turun sekian % dari harga pembelian terakhir

- Buy Interval : Bot akan melakukan pembelian, minimal sekian hari dari waktu pembelian terakhir

- Buy Operator : 

-- Jika AND, bot akan melakukan pembelian jika semua kondisi Buy Filter yang dicentang, terpenuhi

-- Jika OR, bot akan melakukan pembelian jika salah satu kondisi Buy Filter yang dicentang, terpenuhi

7. Masih di halaman yang sama ("Sesuaikan 10305"), Anda dapat mengatur kriteria penjualan

a. Silahkan atur “Take Profit Percentage” & “Stop Loss Percentage” (Take profit percentage dan stop loss percentage biasanya digunakan sebagai fitur yang memungkinkan trader untuk secara otomatis menjual aset kripto ketika mencapai batas keuntungan atau batas kerugian tertentu). Misalnya, jika trader menggunakan bot trading dengan take profit percentage 10% dan stop loss percentage 5%, maka ketika harga aset kripto yang dibeli naik sebesar 10%, maka bot trading akan secara otomatis menjual aset kripto tersebut dan mengunci keuntungan sebesar 10%. Sementara itu, jika harga aset kripto yang dibeli turun sebesar 5%, maka bot trading akan secara otomatis menjual aset kripto tersebut untuk meminimalkan kerugian.

b. Selanjutnya memilih “Buy operator AND atau OR”: Operator AND digunakan ketika kedua kriteria harus dipenuhi sebelum menjual aset kripto. Misalnya, jika trader menggunakan operator AND dan menetapkan dua kriteria, seperti "SMA < 20" dan "Below 1 Month Low", maka bot trading akan menjual aset kripto hanya jika kedua kriteria tersebut terpenuhi. Sementara itu, operator OR digunakan ketika salah satu dari dua kriteria harus dipenuhi sebelum menjual aset kripto. Misalnya, jika trader menggunakan operator OR dan menetapkan dua kriteria, seperti "SMA < 20" dan "Below 1 Month Low", maka bot trading akan menjual aset kripto jika salah satu dari kriteria tersebut terpenuhi. 


Jika sudah ok, touch "Selanjutnya 3/4"

8. Pada halaman "Backtest 10306", Anda dapat memilih tanggal backtest untuk melihat performa strategi Anda. Mohon diperhatikan bahwa akurasi backtest tidak bisa sebaik forward test, dan performa di masa lalu tidak menjamin performa di masa depan.

9. Setelah melihat hasil backtest dan sudah sesuai, touch "Konfirmasi"

10. Selanjutnya pada halaman "Publikasi Bot 10308", Anda dapat memberikan nama Bot dan deskripsi. Sebaiknya Nama Bot dan Deskrpisi dalam bahasa Inggris supaya dapat dipahami banyak orang, termasuk member dari luar Indonesia. 

Dilarang mencantumkan kata-kata kasar dan informasi kontak pribadi pada nama Bot dan Deskripsi. Pihak Coinsleek memiliki hak mutlak untuk menolak Nama Bot dan Deskripsi.

11. Halaman berikutnya adalah "Daftar Harga 10310". Anda dapat memberi nama paket langganan dan menetapkan harganya. Untuk tips cara menentukan harga Bot, dapat dilihat di https://coinsleek.tawk.help/id/article/tips-menentukan-harga-bot

12. Setiap Bot dapat memiliki beberapa harga langganan

13. Setelah semua selesai, touch "Konfirmasi"

Apa artikel ini membantu?

0 dari 0 menyukai artikel ini